Dandim 0827/Sumenep Ikut Jalan Santai dan Senam Bersama, Meriahkan HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke 68

    Dandim 0827/Sumenep Ikut Jalan Santai dan Senam Bersama, Meriahkan HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke 68

    SUMENEP - Dandim 0827/Sumenep Letkol Czi Donny Pramudya Mahardi, S.E., M.Si. bersama Ketua Persit KCK Cabang XLVI Kodim 0827/Sumenep mengikuti Jalan-Jalan Sehat (JJS) dilanjutkan dengan senam bersama dalam rangka menyambut HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke 68.

    HUT Lalu Lintas mengusung tema “Modernisasi Pelayanan Polantas Presisi Mengawal Pemilu Damai Untuk Indonesia Maju” bertempat di lapangan praktek SIM Polres Sumenep, Sabtu (9/9/2023).

    Tampak hadir dalam kegiatan JJS Kapolres Sumenep AKBP Edo Satya Kentriko, S.H., S.I.K, M.H. beserta ibu, Ketua PN Sumenep Yuli Purnomosidi.

    Kegiatan tersebut juga diikuti oleh Pejabat Utama (PJU) Polres Sumenep, perwakilan anggota Kodim 0827/Sumenep, para Kapolsek, anggota Polres Sumenep, Persit KCK Cabang XLVI Kodim 0827/Sumenep, Bhayangkari Polres Sumenep, dan dari unsur Pemkab.

    Sebelum pelaksanaan JJS dan senam bersama, diadakan pelepasan balon oleh Kapolres Sumenep bersama Dandim 0827/Sumenep dan Forkopimda Kabupaten Sumenep dilanjutkan kegiatan JJS dan senam bersama. 

    Dandim 0827/Sumenep Letkol Czi Donny Pramudya Mahardi mengatakan kegiatan jjs dan senam tersebut untuk menjalin silaturahim guna menjaga sinergitas antar instansi yang sudah terjalin dengan baik. 

    “Selain untuk menjaga kebugaran, jalan santai dan senam ini juga sebagai ajang mempererat tali silaturahmi, " ucapnya. 

    Dandim mengungkapkan peran polisi lalu lintas merupakan peran vital untuk menghadapi tugas dan fungsi Polri yang semakin kompleks.

    "Tertibnya lalu lintas akan menjadi cerminan kemajuan sebuah bangsa, Selamat HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke 68, semoga Polri bisa semakin memberikan yang terbaik dan profesional dalam menjalankan tugas, " ungkapnya. 

    Para peserta usai JJS dan senam bersama menikmati hidangan yang sudah disiapkan oleh panitia dan dilanjutkan pembagian doorprize bagi sejumlah penerima.

    sumenep
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Gelar Minggu Kasih, Kasat Binmas Sambangi...

    Artikel Berikutnya

    Yudisium 254 Mahasiswa FIK UNIJA Tandai...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Hendri Kampai: Kenapa Lapor Lagi? Emangnya Kantor Pajak Kerja Apa?

    Tags